[ Backpacking ] Dancing Fountain di pesisir kota Pahlawan

Surabaya. Ibukota Provinsi Jawa Timur sekaligus kota terbesar kedua di Indonesia ini memiliki beberapa tempat menarik untuk di kunjungi, kisah-kisah heroik perjuangan arek suroboyo melawan penjajah pun terekam baik di memori Bangsa Indonesia, jadi sudah sepantasnya kota ini di juluki kota Pahlawan.

melongok lebih masuk ke dalam jantung Kota yang kaya akan Sejarah ini, kita akan melihat beberapa monumen untuk mengenang peristiwa heroik 10 November tersebut, pertama kali menginjakan kaki di Bumi Surabaya, kita akan di sambut oleh kemacetan yang di sebabkan banyaknya kendaraan yang melintas di jalanan kota ini, tak heran bila Surabaya kini menjadi salah satu kota tersibuk setelah Jakarta.

Saat berkunjung ke kota Surabaya lalu, saya akan berbagi review tentang Air Mancur Menari di Surabaya. Kota Pahlawan ini memang memiliki beberapa pilihan objek wisata seperti wisata sejarah, wisata religi dan wisata bermain. Salah satunya adalah Air mancur menari ini, sebagai salah satu Icon kota Pahlawan, pertunjukan Air mancur ini cukup menarik untuk di saksikan. Berada di tepian pantai kenjeran dengan kolam pancur sendiri memiliki panjang sekitar 20 meter yang menjadi pendamping jembatan kenjeran atau jembatan Surabaya. Bagi yang ingin menyaksikan Dancing Fountan ini bisa mendatangi kawasan Pantai Kenjeran Lama yang berjarak tempuh cukup jauh dari pusat kota.

Lokasi ini memang cukup sulit untuk di gapai dengan angkutan umum kecuali taksi atau moda transportasi online. tidak di sarankan untuk menaiki angkutan umum seperti mikrolet atau bus kota karena akan memakan waktu yang cukup lama dan berganti-ganti rute. 20-30 menit dari pusat kota Surabaya dan letaknya di kawasan Pantai Kenjeran Lama, Air mancur menari ini gratis bagi umum. tapi dikenakan retribusi tarif parikir yang cukup membuat anda melongo, 5.000 rupiah untuk motor dan 10.000 rupiah untuk mobil. cukup mahal untuk ukuran parkir di tepian jalan yang hanya di kelola oleh warga sekitar yang belum tentu keamanannya terjamin.

Air mancur ini memang terletak di tepian Pantai dan berdampingan langsung dengan Jembatan Surabaya yang melintas membelah garis pantai Kenjeran. Jika ingin menikmati pertunjukan Air mancur ini disarankan untuk pergi berkunjung saat malam minggu, karena hanya ada satu kali pertunjukan dalam seminggu yaitu pada hari sabtu malam pukul 20.00 WIB – 21.00 WIB. dan siapkan kamera terbaik anda apabila ingin mengabadikan air mancur ini. Tapi kalau tidak bisa mengunjungi pada saat weekend, jangan bersedih, karena anda masih bisa berselfie ria di atas jembatan megah ini pada pagi hari untuk menangkap moment sunrise yang indah di Pesisir Kota Pahlawan.

Dancing Fountain Surabaya Dancing Fountain Surabaya

Tinggalkan komentar